VR46 Cari Opsi Pengganti Luca Marini pada MotoGP™ 2024

Direktur VR46 Team, Uccio Salucci, akui kemungkinan Luca Marini beralih ke Repsol Honda dan membahas pilihan penggantinya

Luca Marini (MooneyVR46 Racing Team) bergabung dengan Repsol Honda Team untuk MotoGP™ 2024 telah menjadi prospek yang banyak dibicarakan sejak Grand Prix Malaysia. Meski belum ada konfirmasi saat ini, Uccio Salucci selaku Direktur Mooney VR46 Racing Team mengakui ada kemungkinan Marini tidak masuk susunan pembalap musim depan.

“Ah Luca, mungkin tahun depan dia tidak bersama kami. Anda harus berbicara dengan Honda untuk mengetahui detail kontraknya, karena kami belum tahu level kontrak ini. Saya berbicara untuk tim saya dan untuk pengganti Luca, kami tidak mempertimbangkan Di Giannantonio. Kami menginginkan pembalap muda di motor kami," ucapnya.

Dengan mengesampingkan kemungkinan Fabio Di Giannantonio (Gresini Racing MotoGP™) bergabung dengan tim, Uccio menjelaskan skuadnya sedang mencari pembalap dari Moto2™ sebagai kemungkinan pengganti Marini.

“Ketika Anda kehilangan pembalap seperti Marini pada bulan November, itu sulit. Kami harus berdiskusi dan berbicara dengan tim yang berbeda. Opsi kami bukan hanya Aldeguer, ada lebih banyak pembalap dan tim. Tony Arbolino adalah sebuah pilihan. Saya suka Tony, dia cepat dan dia orang Italia. Dia adalah nama lain, tapi dia bukan satu-satunya. Kita lihat saja dalam empat hari ke depan," ujarnya.

"Saya kurang tidur dalam seminggu terakhir. Pablo (Nieto) bekerja sangat keras. Kami berusaha menyiapkan tim kami untuk dapat melakukan tes dengan kedua pembalap. Waktunya sangat ketat, kita lihat saja nanti. Tidak ada kedua pembalap dalam tes adalah kemungkinan yang ekstrim. Tapi Anda tidak pernah tahu di dunia ini."

Dengan makin dekatnya Tes Valencia, hanya ada sedikit waktu bagi Marini dan VR46 untuk mengambil keputusan. Hanya waktu pula yang akan menentukan masa depan kedua belah pihak. Pastikan untuk terus mengikuti perkembangan terkini seiring cerita yang terungkap di motogp.com/id!

Selamat Datang ke Era Baru!

Apa pun bisa terjadi di #QatarTest, jadi jangan lewatkan liputan eksklusif After the Flag LIVE di VideoPass. Bersiaplah untuk musim 2024!

Berlangganan Sekarang!

Ikuti seluruh musim 2023 secara LIVE & OnDemand melalui VideoPass!